Posts

Manfaat Cloud Storage Bagi Sebuah Bisnis

Cloud Storage

Manfaat Cloud Storage Bagi Sebuah Bisnis

Di era yang serba praktis ini tentu Anda menginginkan cara yang cepat, namun tetap aman bukan? Jika beberapa waktu yang lalu Anda masih memanfaatkan hard disk sebagai tempat penyimpanan utama untuk data-data penting yang dimiliki. Saat ini sudah banyak bermunculan storage yang dapat digunakan di manapun dan kapanpun tanpa harus menggunakan alat penghubung apapun dan hanya bermodalkan jaringan internet saja.

Selain dapat menyimpan file, storage berbasis cloud juga dapat memudahkan Anda untuk berbagi folder atau file dengan mudah. Anda bisa menentukan folder mana saja yang harus di publik ke semua orang atau di private dan di bagikan ke orang-orang tertentu. Saat menggunakan cloud storage, Anda juga tidak perlu repot menyimpan secara terus-menerus jika ada perubahan pada data yang Anda miliki. Karena storage pada cloud dapat secara otomatis menyimpan data terbaru Anda. Penyimpanan ini juga dapat digunakan untuk lintas platform.

Penyimpanan berbasis cloud ini tentu sangat bermanfaat untuk mengelola dan menunjang pertumbuhan bisnis yang Anda miliki. Berikut beberapa manfaat yang dapat Anda rasakan jika menggunakan cloud storage bagi bisnis Anda:

  1. Daya Tampung Penyimpanan Lebih Besar

Memiliki kapasitas penyimpanan yang lebih besar merupakan keuntungan yang dapat Anda peroleh jika menggunakan cloud storage. Untuk pelaku bisnis tentu hal ini sangat dibutuhkan untuk memudahkan dan memperlancar pertumbuhan bisnis yang Anda miliki. Penyimpanan berbasis cloud dapat menyimpan berbagai meta data dengan berbagai format. Anda tidak perlu khawatir lagi akan keterbatasan penyimpanan jika menggunakan storage ini untuk data bisnis Anda.

  1. Keamanan Data Pengguna Lebih Terjamin

Jika Anda menggunakan cloud storage, Anda tidak perlu khawatir dengan keamanan data yang dimiliki. Di dalam storage tersebut data akan terlindungi dengan aman karena server menyimpan data dengan ditempatkan di lokasi yang berbeda-beda. Dari itu data terjaga sepenuhnya dan diberikan pengamanan ekstra seperti ditambah dengan kode enkripsi agar data tidak mudah diretas dan terjadi kebocoran data.

  1. Mendukung Fleksibilitas Kerja di manapun

Dengan menggunakan cloud storage, Anda dapat terhubung dimanapun dan kapanpun selama adanya jaringan internet. Anda tidak harus berada di kantor dan menggunakan perangkat Anda hanya untuk mengakses dokumen. Hal ini tentunya membuat Anda lebih fleksibel dan dapat menghemat waktu. Mengakses suatu dokumen jadi lebih mudah jika Anda memanfaatkan storage berbasis cloud karena tidak terkendala ruang dan waktu.

  1. Performa Jaringan Lebih Baik

Manfaat yang tak kalah penting, yang dapat dirasakan jika Anda menggunakan cloud storage untuk data bisnis Anda yaitu performa jaringan yang lebih baik. Kenyamanan ini tentunya sangat menguntungkan bagi Anda yang ingin mendapatkan data secara real-time. Jaringan yang lebih stabil tentu dapat memperlancar pengelolaan data bisnis yang Anda miliki. Salah satu fitur yang membuat jaringan lebih baik yaitu Disaster Recovery Protection. Layanan ini merupakan service perlindungan data yang memungkinkan Anda untuk dapat mengakses data meskipun berada di situasi yang tidak terduga. Bisnis Anda akan tetap dapat berjalan dalam kondisi apapun.

  1. Bebas Biaya Maintenance

Menggunakan penyimpanan berbasis cloud tentu akan membuat pengeluaran bisnis Anda menjadi lebih efisien. Hal ini karena Anda tidak perlu mengeluarkan budget untuk biaya perbaikan perangkat, karena semua sudah tersimpan di cloud storage. Selain itu, Anda juga tidak perlu mempersiapkan tenaga ahli yang dapat merawat seluruh perangkat dan data bisnis Anda.

Dengan begitu, Anda dapat memaksimalkan budget yang ada untuk keperluan lain yang lebih penting dan dibutuhkan dalam menunjang pertumbuhan bisnis. Itulah beberapa manfaat yang dapat Anda rasakan jika menggunakan cloud storage untuk bisnis yang Anda miliki. Tunggu apalagi, segera gunakan storage berbasis cloud agar Anda dapat mengefisiensikan dan mempercepat pertumbuhan bisnis yang Anda miliki.

Sebagai salah satu cloud provider yang ada di Indonesia, Zettagrid menyediakan solusi terkait penyimpanan cloud yang Anda butuhkan saat ini. Selain itu, Anda tidak perlu ragu lagi dengan jaminan kualitasnya, karena kami telah memiliki sertifikasi mulai dari ISO 270001, ISO 9001, PCI DSS, VMware, Zerto, Veeam dan PSE Kominfo Republik Indonesia. Untuk mengetahui informasi lebih lengkap, silahkan hubungi kami melalui email ke sales@zettagrid.id

Ketahuilah! ioSTOR yang dapat Membantu Performance Pada Server

Featured Image - Ketahuilah! ioSTOR yang dapat membantu performance pada server

Ketahuilah! ioSTOR yang dapat Membantu Performance Pada Server

Mungkin masih banyak dari Anda yang familiar dengan istilah cloud storage, bukan? Perlu diketahui bahwa cloud storage telah banyak dipergunakan di masa sekarang. Pasalnya inovasi teknologi satu ini memberikan kelebihan yang bisa membantu kelancaran pada bisnis Anda.

Istilah dari cloud storage sendiri merupakan sebuah media penyimpanan data atau file berbasis online yang dikelola oleh penyedia cloud computing. Cloud storage saat ini sangat dibutuhkan karena penyimpanan tersebut dapat menurunkan maupun meningkatkan kapasitas sesuai kebutuhan. Anda juga tidak harus mengeluarkan biaya yang mahal lagi seperti saat membeli penyimpanan fisik baru.

Seperti yang diketahui bahwa penyimpanan fisik membutuhkan biaya yang sangat mahal. Mulai dari mudahnya mengalami kerusakan, dan jika ingin meningkatkan ataupun menurunkan kapasitas penyimpanan Anda harus membeli storage fisik baru sesuai dengan kapasitas yang dibutuhkan.

Di dalam dunia penyimpanan, selain besarnya kapasitas ada juga perlu memperhatikan kinerja perangkat penyimpanan tersebut. Mungkin Anda sering mendengar istilah IOPs (Operasi Input Output per detik) dalam sebuah penyimpanan. Contohnya seperti dalam Harddisk yang mungkin mempunyai kisaran 50 s/d 70 total IOPs dengan 7200 rpm.

Dari itu, IOPs sendiri merupakan metrik yang sering digunakan untuk mengukur kinerja perangkat penyimpanan. Nilai IOPs menampilkan berapa banyak operasi input output berbeda yang dapat dilakukan pada perangkat penyimpanan dalam satu detik. Yang mana, nilai IOPs yang lebih tinggi pada suatu perangkat penyimpanan, maka itu artinya penyimpanan tersebut mempunyai kemampuan yang lebih cepat untuk menangani lebih banyak operasi baca, tulis, maupun baca dan tulis per detiknya.

IOPs dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti ukuran blok data, banyaknya antrian permintaan data, maupun jenis data yang digunakan untuk menunjukkan baca acak, tulis acak dan lainnya. Baca dan tulis yang dimaksud disini adalah ukuran kinerja pada perangkat penyimpanan. Di mana kecepatan baca itu seperti mengukur berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membuka file pada suatu perangkat penyimpanan. Sementara, kecepatan tulis adalah mengukur berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyimpan data kedalam perangkat penyimpanan.

Yang dimaksud Dengan Zettagrid ioSTOR

Zettagrid ioSTOR adalah inovasi yang kami kembangkan dalam memberikan layanan penyimpanan sesuai dengan tingkat kebutuhan IOPs untuk produk VDC dan VPS. Hal ini memungkinkan pelanggan dapat memilih ioSTOR sesuai dengan kebutuhan kinerja storage yang akan digunakan pada VDC maupun VPS mereka.

Setiap aplikasi tentu mempunyai kebutuhan IOPs yang berbeda, Email dan Database server umumnya mempunyai kebutuhan IOPs yang lebih tinggi daripada file maupun web server. Disinilah ioSTOR akan memberikan fleksibilitas untuk menyesuaikan storage sesuai dengan aplikasi yang digunakan.

Namun, tidak semua aplikasi harus berjalan dengan menggunakan ioSTOR dengan tingkatan yang tinggi. Misalkan Email dan Database server bisa menggunakan ioSTOR yang lebih tinggi sedangkan File dan Web Server menggunakan ioSTOR yang lebih rendah. Semua itu dapat disesuaikan dengan kebutuhan ioSTOR yang digunakan. Hal ini tentu menjadi salah satu strategi untuk menghemat biaya pengeluaran tanpa harus kehilangan kinerja performance server.

Bahkan lebih dari itu, dalam sebuah VM pada VDC Zettagrid bisa mempunyai lebih dari 1 jenis ioSTOR yang digunakan. Misalnya sebuah VM database SQL server disk 1 (drive C) menggunakan ioSTOR 500 dan disk 2 (drive D) menggunakan ioSTOR 1000. Berikut ini tipe storage yang Zettagrid miliki, berseta tingkat IOPs yang bisa digunakan.

Tabel Zettagrid ioSTOR

Tipe Storage

IOPs Maksimum

ioSTOR-100 100
ioSTOR-250 250
ioSTOR-500 500
ioSTOR-1000 1000
ioSTOR-2000 2000
ioSTOR-4000 4000
ioSTOR-8000 8000

 

Penggunaan Zettagrid ioSTOR Berdasarkan Tipe Storage yang Digunakan

Dari tipe storage sendiri biasanya digunakan pada perangkat penyimpanan yang berbeda-beda, sesuai dengan tingkat kinerja perangkat yang dibutuhkan. Berikut ini masing-masing ioSTOR berdasarkan tipe storage beserta penggunaannya yang bisa Anda ketahui:

1. ioSTOR-100

ioSTOR-100 didukung oleh perangkat HDD dan biasanya digunakan untuk offline data backup (kinerja sangat rendah).

Penggunaan Offline data backup
IOPs* Maksimum 100

2. ioSTOR-250

ioSTOR-250 didukung oleh kombinasi perangkat SSD-HDD dan biasanya digunakan untuk disk basic VM.

Penggunaan Harddisk OS, File Server, Aplikasi Web Server
IOPs* Maksimum 250

3. ioSTOR-500

ioSTOR-500 didukung oleh kombinasi perangkat SSD-HDD dan biasanya digunakan untuk disk VM dengan performa yang lebih tinggi.

Penggunaan Swap partisi, file log dengan volume tinggi
IOPs* Maksimum 500

4. ioSTOR-1000

ioSTOR-1000 didukung oleh perangkat SSD dan biasanya digunakan untuk disk VM database.

Penggunaan Disk Database
IOPs* Maksimum 1000

5. ioSTOR-2000 atau lebih

ioSTOR-2000 atau lebih didukung oleh perangkat SSD dan biasanya digunakan untuk disk VM database yang membutuhkan performa sangat tinggi.

Penggunaan Disk Database
IOPs* Maksimum 2000, 4000, atau 8000

Itulah penggunaan Zettagrid ioSTOR yang bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Dengan begitu Anda tidak perlu khawatir akan salah menggunakan tipe ioSTOR pada VDC dan VPS yang tidak sesuai dengan kebutuhan.

Oleh karena itu, Zettagrid ioSTOR hadir untuk dapat membantu kebutuhan bisnis Anda atas kinerja performance server bisnis yang dapat berjalan dengan lancar kedepannya. Layanan Zettagrid Indonesia juga telah memiliki sertifikasi atas produk yang kita miliki, sehingga terjamin kualitas dan keamanannya.

Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut tentang Zettagrid ioSTOR atau solusi cloud lainnya, Anda dapat menghubungi kami di sini atau ke sales@zettagrid.id.

Boost Workloads Performance With ioSTOR

Featured Image - Promo ioSTOR

Boost Workloads Performance With ioSTOR 2000

Didalam dunia penyimpanan, selain besarnya kapasitas juga perlu memperhatikan kinerja perangkat penyimpanan tersebut. IOPs sendiri merupakan metrik yang sering digunakan untuk mengukur kinerja perangkat penyimpanan. Setiap aplikasi tentu mempunyai kebutuhan IOPs yang berbeda. Salah satunya Email dan Database server umumnya mempunyai kebutuhan IOPs yang lebih tinggi daripada file maupun web server. Dari permasalahan inilah ioSTOR akan memberikan fleksibilitas untuk menyesuaikan storage sesuai dengan aplikasi yang digunakan.

Zettagrid Indonesia sebagai penyedia layanan cloud memiliki layanan ioSTOR tersebut. Di mana ini merupakan inovasi yang kami kembangkan dalam memberikan layanan penyimpanan sesuai dengan tingkat kebutuhan IOPs untuk produk VDC dan VPS. Hal ini memungkinkan pelanggan untuk memilih ioSTOR sesuai dengan kebutuhan kinerja storage yang akan digunakan.

Kali ini Zettagrid Indonesia punya promo menarik nih buat Anda pelanggan baru maupun pelanggan setia kita. Nah, bagi Anda yang melakukan upgrade ioSTOR pada VDC, Zettagrid Indonesia akan memberikan Anda emas. Anda hanya perlu mengupgrade storage sebesar 1TB dengan masa langganan 2 bulan, dengan begitu Anda berhak mendapatkan emas hingga 3 gram*!

Tunggu apalagi? Segera hubungi kami ke sales@zettagrid.id untuk mendapatkan informasi lebih lanjut tentang promo ini.

Yuk, tingkatkan performa media penyimpanan Anda sekarang! Buat proses bisnis menjadi lebih optimal dengan cloud storage berkinerja tinggi dari Zettagrid Indonesia.

*Syarat dan Ketentuan berlaku*